Terpilih Jadi Walikota Jayapura
Menase R Kambu
[DIREKTORI] Jayapura, 4/7/2005: Komisi Pemilihan Umum Kota Jayapura menetapkan pasangan Menase Robert Kambu-Sudjarwo sebagai pemenang pemilihan kepala daerah Walikota Jayapura periode 2005-2010, pada 28 Juni 2005. Kambu-Sudjarwo yang diusung Partai Golkar itu meraih 28.161 suara. Pesaing terdekatnya, pasangan Joost Renyaan-AA Aturauw, meraih 25.428 suara. Pasangan Musa Youwe-Nur Alam 22.337 suara, dan pasangan Rustan Saru-Otniel Meraudje hanya 15.354 suara.
Dalam Pilkada ini, dari 171.000 pemilih, hanya 91.780 orang yang menggunakan hak pilihnya. Sebanyak 79.220 orang tidak menggunakan hak pilih. Ketua KPU Jayapura La Pona hari, Senin (4/7/2005), kepada pers mengemukakan, hasil pilkada itu sah dan sudah final karena pilkada sudah dilaksanakan sesuai prosedur.
Sementara itu, KPU Kabupaten Keerom menetapkan pasangan yang diusulkan PDI-P Celsius Watae-Kosasih, keluar sebagai pemenang Pilkada Bupati Keerom dengan mengantongi 8.664 suara atau sekitar 38,85 persen. Di Merauke, pasangan dari Partai Golkar, John Gebze–Waryoto, menang mutlak atas pasangan HP Kaisepo-MM Abdul Azis dengan 73.500 suara. ti