Berjuang Bersama Bung Karno

Gatot Mangkoepradja
 
0
686
Gatot Mangkoepradja
Gatot Mangkoepradja | Tokoh.ID

[PAHLAWAN] Sejak muda ia sudah memupuk jiwa perjuangan dengan aktif dalam dunia pergerakan nasional. Ia bahkan pernah dipenjara karena terlibat politik praktis bersama Soekarno.

Selama ratusan tahun, kemerdekaan dan hak-hak bangsa Indonesia dirampas. Penderitaan dan penindasan seakan menjadi keseharian rakyat pribumi di masa itu. Padahal, kemerdekaan pada hakikatnya adalah hak setiap negara. Oleh karena itu, penjajahan sudah selayaknya mendapatkan perlawanan. Sebagai wujud rasa nasionalisme, banyak tokoh yang sekuat tenaga memperjuangkan kemerdekaan dan merebut kedaulatan. Perjuangan dilakukan baik melalui jalur diplomatis sampai terjun ke medan perang. Melibatkan diri dalam perjuangan tentunya memiliki risiko tersendiri seperti ancaman penjara, cacat, hingga kehilangan nyawa.

Begitu halnya dengan salah seorang sahabat karib presiden pertama Republik Indonesia Ir Soekarno yang bernama Gatot Mangkoepradja. Putra pasangan Dr. Moehamad Saleh Mangkoepradja dan Siti Soefia ini lahir di Sumedang pada tanggal 15 Desember 1898. Persahabatannya dengan Bung Karno mempengaruhi kepribadiannya menjadi seorang pejuang sejati. Lingkungan pergaulannya dengan para tokoh pergerakan nasional memupuk jiwa kejuangannya.

Penjajahan yang dilakukan bangsa asing membulatkan tekadnya untuk memperjuangkan kemerdekaan Indonesia, meskipun ia menyadari pilihannya itu bukanlah suatu hal yang mudah dilakukan. Karena, risiko yang harus dihadapi sangat tinggi. Komitmennya untuk terus berjuang bahkan telah ditunjukkannya pada usia yang masih relatif muda. Ia aktif bergelut dalam dunia pergerakan dengan menempuh segala risiko yang menghadangnya.

Bahkan saat berada di negeri Belanda, ia sudah berperan dalam suatu organisasi bernama Perhimpunan Indonesia. Ia kemudian dikirim mengikuti Kongres Liga Penentang Imperialisme bersama rekan-rekannya seperti Natsir, Mohammad Hatta, Ahmad Soebarjo, dan Semaun. Kongres itu diselenggarakan di Brussel, Belgia. Sekembalinya dari Brussel, Gatot aktif menyosialisasikan kesepakatan kongres itu dengan menyebarluaskan ide dan pandangan nasionalisme untuk mewujudkan cita-cita kemerdekaan.

Di dunia politik, kiprahnya dimulai dengan memasuki PNI dan Partindo. Kegiatan politiknya bersama Ir. Soekarno ternyata cukup mengganggu pemerintah kolonial Belanda. Oleh karena itu, keduanya pun ditangkap dan diadili. Ketika diadili, Bung Karno menyampaikan pembelaannya yang kemudian dikenal dengan pidato “Indonesia Menggugat”.

Pertemanan Gatot Mangkoepradja dengan Bung Karno memang sangat dekat. Ketika menjalani hukuman di penjara akibat kiprah mereka di bidang politik, kedua tokoh berpengaruh ini diceritakan, masih sempat bermain gulat untuk sekadar berolah raga. Dengan taktik yang baik, Gatot berhasil mengalahkan Bung Karno yang bertubuh lebih besar dan kekar.

Pada bulan Oktober 1943, ia ikut serta memprakarsai pembentukan tentara sukarela Pembela Tanah Air (PETA) untuk menghindari pembentukan wajib militer Jepang. PETA kemudian hari berkembang menjadi Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Ia menjadi tawanan perang tentara Inggris ketika tentara Sekutu mendarat di Indonesia. Pada tahun 1947, Belanda kemudian mengirim Gatot kembali ke Yogyakarta. Di kota itu ia menjabat sebagai anggota DPP PNI Yogyakarta. Jabatan sebagai Ketua Badan Koordinasi Gabungan Perjuangan Rakyat Indonesia di Jawa dan Madura juga pernah dipercayakan padanya dari tahun 1948 hingga 1949. Setelah itu ia menjadi anggota DPR RI hasil pemilu 1955 dan anggota DPP PNI. Setelah mendedikasikan sebagian hidupnya untuk bangsa dan negara, Gatot Mangkoepradja meninggal dunia di Bandung, Jawa Barat pada 4 Oktober 1968.

Atas jasa-jasanya kepada negara, Gatot Mangkoepradja dianugerahi gelar sebagai Pahlawan Nasional berdasarkan SK Presiden Republik Indonesia No. 089/TK/Tahun 2004. e-ti

Advertisement
Data Singkat
Gatot Mangkoepradja, Anggota DPR RI / Berjuang Bersama Bung Karno | Pahlawan | pahlawan nasional, Pahlawan, DPR, PNI

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini