Tokoh Masa Depan

 
0
115
Tokoh Masa Depan
Aziz Syamsuddin | Majalah Tokoh Indonesia 23

[OPINI] – Pembaca! Kami menerima banyak saran dari berbagai kalangan, baik melalui surat, e-mail, telepon maupun dialog, mengenai tokoh generasi muda. Banyak di antara mereka berpendapat, sebaiknya TokohIndonesia, juga menampilkan sosok para tokoh muda, jangan hanya tokoh tua. Alasannya, para tokoh muda itu adalah tokoh masa depan, sebagai pewaris kepemimpinan bangsa dan negara RI.

Kendati ada juga berpendapat lain. Di antaranya menyebut, sebaiknya TokohIndonesia hanya menampilkan sosok tokoh yang sudah melintasi asam-garam perjalanan hidup panjang dan telah membuktikan pengabdiannya kepada masyarakat, bangsa dan negara.

Kedua pendapat yang kelihatannya berbeda ini kami yakini dilatari niat baik dan tujuan baik. Pendapat dari kalangan muda bertujuan, antara lain, agar tokoh muda menunjukkan dan mengasah kompetensinya sebagai tokoh masa depan. Sementara, pendapat tentang tokoh berpengalaman, bertujuan antara lain, MAJALAH TOKOH INDONESIA 23 ? TOKOH UTAMA: Aziz Syamsuddin, Politisi Lintas Profesi – Loyalis Partai Golkar = OBSESI TOKOH: Aziz Dambakan “Integrated Legal System” – Membuat Setiap Peran yang Berarti = WAWANCARA: Ada Kepuasan Batin Sebagai Anggota Dewan = SAHABAT: Aziz di Mata Humphrey = KISAH HIDUP: Asuhan Seorang Bankir = PERSPEKTIF: Disiplin Bangun Pagi – Kunci Sukses Pemimpin Mampu Ciptakan Kader Penerus = OPINI TOKOH: Realisme Lokalisasi Judi = KAPUR SIRIH: Tokoh Masa Depan = SURAT: Tokoh Daerah dll agar ‘menjaga’ kredibilitas TokohIndonesia sebagai gudang pengalaman tokoh-tokoh panutan yang telah membuktikan pengabdiannya.

Pembaca! Kedua pendapat itu sangat berharga bagi kami, menjadi sauh bagi kami dalam mengelola media ini. Maka, izinkan kami tidak mendikotomi kedua pandangan itu, melainkan menjadi ‘kekayaan’ yang saling mengisi.

Hal itu, meneguhkan kami, untuk menampilkan sosok tokoh muda pada edisi ini, bertepatan 60 tahun Indonesia Merdeka. Sangat banyak tokoh muda yang berpotensi sebagai tokoh masa depan. Satu di antaranya, M Aziz Syamsuddin, seorang anggota DPR-RI dari Fraksi Partai Golkar, berlatar advokat dan bankir, serta masih menyempatkan diri menyelesaikan program doktor.

Dia kami gelari: Politisi Lintas Profesi. Dia salah seorang tokoh masa depan, yang mungkin saat ini belum begitu menonjol perannya dibanding tokoh-tokoh yang sudah membuktikan pengabdiannya. Setelah ini, kami juga akan menampilkan sosok para tokoh muda lainnya, untuk memicu semangat mereka menjemput masa depan Indonesia yang lebih baik.

Namun sebelumnya, masih dalam rangka 60 Tahun Indonesia Merdeka, pada edisi depan, kami akan menampilkan sosok mantan Presiden HM Soeharto, sebagai Bapak Pembangunan Indonesia. Jakarta, Juli 2005 *Redaksi
Kapur Sirih, Majalah Tokoh Indonesia 23

Tokoh Terkait: Aziz Syamsuddin, | Kategori: Opini | Tags: Kapur Sirih, Majalah Tokoh Indonesia, Tokoh Masa Depan, Tokoh Muda
Advertisement

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini