Pada era kepemimpinannya, Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) mereformasi diri dengan Empat Paradigma Baru yaitu demokratis, netral, profesional dan sejahtera. Sehingga Korpri tidak mudah lagi dijadikan sebagai 'mesin' peraih suara bagi kekuatan politik mana pun seperti era sebelumnya. Ia seorang pelopor netralitas politik pegawai negeri sipil.
Prof.Dr. Satrio Billy Joedono, Ketua BPK (1998-2004) / Bunyi Alarm Tiada Henti | 1 Des 1940 | Ensiklopedi | S | Laki-laki, Islam, Kepulauan Bangka Belitung, Menteri, UI, perdagangan, BPK, Kanisius
Sejak menjabat Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Oktober 1998, Billy --demikian panggilan Satrio B. Joedono-- kerap bersuara keras. Berbagai praktek penyimpangan anggaran belanja negara dibeberkan secara terbuka, blak-blakan, oleh mantan Menteri Perdagangan (1993-1995) itu kepada DPR dan pers. Bahkan, laporan perjalanan pejabat tinggi, termasuk presiden, diungkapkan lembaga yang dipimpinnya.
Kwik Kian Gie, Menko Ekonomi RI, 1999-2000 / Eksekutif Berjiwa Pengamat | 11 Jan 1935 | Ensiklopedi | K | Laki-laki, Kristen Katolik, Jawa Tengah, PDIP, MPR, Menteri, ekonomi, Bappenas
Analisisnya mengenai ekonomi selalu tajam. Menteri yang berjiwa pengamat ini, sebelumnya berprofesi manajer dan pengusaha. Namun tampaknya ia lebih pas sebagai pengamat. Lalu keaktifannya di Litbang PDIP telah mengantarkannya duduk di eksekutif sebagai Menko Ekonomi pada pemerintahan Abdurrahman Wahid dan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas pada pemeritahan Megawati. Eh, lagi-lagi ia memperlihatkan sosok sebagai seorang pengamat.
Widjojo Nitisastro, Menko Ekuin/Ketua Bappenas (1973-1983) / Arsitek Ekonomi Orba yang Masih Cemerlang | 23 Sept 1927 - 9 Mar 2012 | Ensiklopedi | W | Laki-laki, Islam, Jawa Timur, Guru Besar, Menteri, Dosen, Bappenas, Seskoad, Menko Ekuin
Rini Mariani Soemarno Soewandi, Menteri Perindustrian dan Perdagangan RI (2001-2004) / Kesederhanaan dan Keberuntungan Tidak Melupakan Akar | 9 Jun 1958 | Ensiklopedi | R | Perempuan, Islam, , Menteri, perdagangan, komisaris, staf ahli, perindustrian
Keberuntungan memang masih melekat pada diri Rini Soewandi. Presiden Megawati Sukarnoputri, mempercayainya duduk di kursi Menteri Perindustrian dan Perdagangan, Kabinet Gotong Royong, dilantik 9 Agustus 2001. Padahal sebelumnya banyak orang memperkirakan bahwa karir Rini sudah habis selepas pemberhentiannya dari jabatan Presdir Astra Internasional.
Orde Baru boleh tumbang. Tapi nama Profesor Widjojo Nitisastro – arsitek ekonomi Orde Baru --tetap cemerlang. Sempat sejenak tenggelam pada masa pemerintahan transisi Habibie, tapi bangkit lagi pada era Gus Dur dan Megawati. Ia masih saja diminta untuk ikut menyumbangkan tenaga dan pikiran dalam mengatasi krisis ekonomi yang melanda Indonesia.