Penghibur yang Nyaris Sempurna

Dewi Sandra
 
0
380
Dewi Sandra
Dewi Sandra | Tokoh.ID

[SELEBRITI] Di dunia entertaiment, pengalaman Dewi Sandra hampir lengkap. Ia adalah seorang model, penyanyi, presenter, dan aktris. Karena prestasinya menjalani profesinya itu, ia beberapa kali mendapat penghargaan.

Mengawali karirnya sebagai model sejak usia belasan tahun, nama Dewi Sandra belakangan lebih dikenal sebagai penyanyi berbakat. Namun, bakat wanita kelahiran Brasil 3 April 1980 itu sebenarnya bukan hanya di dunia model dan tarik suara, dalam memandu acara juga dia termasuk presenter yang baik. Pembawaannya yang riang dapat menghidupkan setiap program televisi yang dibawakannya. Atas kepiawaiannya sebagai presenter televisi, khususnya berkat penampilannya di acara musik Clear Top 10, ia selama lima tahun berturut-turut, tepatnya sejak tahun 1999 hingga 2003, dinobatkan sebagai presenter wanita terbaik versi Panasonic Award.

Sebagai penyanyi, kiprah Dewi diawali saat meluncurkan album Menari-nari bersama delapan orang rekannya sesama model. Merasa albumnya cukup mendapat tempat di hati para penikmat musik, Dewi kemudian merilis album solo perdananya yang berjudul Kurasakan pada tahun 1998.

Selanjutnya pada tahun 2000, Dewi kemudian meluncurkan album keduanya yang berjudul Tak Ingin Lagi. Album tersebut berhasil meraih penghargaan AMI Awards sebagai Album R&B Terbaik 2001.

Untuk album ketiga, Dewi semakin bertambah serius. Dia tidak mau menggarap albumnya setengah-setengah. Dia menginginkan adanya perkembangan dari satu album ke album lainnya. Setelah menghabiskan waktu tiga tahun, tepatnya pada tahun 2004, wanita blasteran Inggris-Betawi ini menyelesaikan album ketiganya yang diberi judul Kuakui.

Walaupun selama ini Dewi identik dengan musik berirama R&B, namun pada hakikatnya ia tak pernah membatasi aliran musiknya, ia pun tak segan memperkaya musikalitasnya dengan memberi sentuhan etnik seperti yang ada pada album ketiganya. Meski masih beraliran R&B, di album itu Dewi memasukan unsur musik gamelan Jawa dan Bali.

Tiga tahun berselang, Dewi kembali merilis album keempatnya yang bertajuk Star. Menurut pengakuannya, album tersebut mengeluarkan segala karakter yang ada dalam dirinya. Dalam album itu, Dewi bereksperimen dengan lagu-lagu yang berbeda, mulai dari lagu yang bertempo cepat seperti dalam single pertamanya I Love You hingga ballad dalam single keduanya Cinta Lama, sesuai dengan suasana hati yang dirasanya. Di album ini, Dewi juga berduet dengan Rayen, personil grup vokal Pasto dalam lagu Buktikan.

Tahun 2008, Dewi kembali mendapat tawaran sebagai presenter, profesi yang sudah sekian lama ditinggalkannya karena kesibukannya sebagai penyanyi. Kali ini ia dipercaya untuk memandu ajang pencarian bakat, Indonesian Idol.

Tidak merasa cukup mendapat sukses sebagai model, penyanyi, dan presenter, Dewi terus menggali kemampuannya dengan merambah bidang seni peran dengan bermain dalam film XL, Antara Aku, Kau dan Mak Erot. Bagi Dewi, berakting sebenarnya bukan hal baru lagi karena jauh sebelum menjadi pemain film, dia juga sempat bermain dalam beberapa judul sinetron antara lain Lupus, Aku Cinta Kamu, dan Disaksikan Bulan.

Ketika momen Euro 2008 bergulir, Dewi mengisi theme song ajang kejuaraan sepakbola antar negara-negara Eropa itu dalam lagu Play bersama artis Luna Maya dan Sandra Dewi.

Tahun berikutnya, Dewi semakin menunjukkan eksistensinya dalam bermusik. Hal tersebut dibuktikannya dengan merilis albumnya yang diberi judul Wanita di tahun 2009. Single pertama berjudul Kapan Lagi Bilang I Love You ciptaan Alam Urbach menjadi hits dan berhasil menduduki posisi teratas pada tangga lagu di radio dan televisi Indonesia.

Advertisement

Di album ini terdapat sebuah lagu berjudul Satu Untuk Selamanya dimana Dewi berduet dengan Alam Urbach. Konon, lagu ini menceritakan tentang kebahagiaan Dewi saat menikah dengan Glenn. Pada bulan Desember 2009, Dewi kembali merilis single ketiga yang berjudul Mati Rasa.

Selain album Wanita, Dewi juga berkolaborasi dengan sejumlah musisi antara lain grup vokal RAN dalam lagu Budak Cinta yang dimasukkan di album terbaru RAN, Friday. Lalu, penyanyi Shanty dalam lagu Gila ciptaan Dewi sendiri, yang dimasukkan di album terbaru Shanty, Bintang Utara. Kemudian penyanyi R&B pendatang baru Cas dalam lagu With You dari album yang berjudul sama. Dan yang teranyar, Dewi berduet dengan Dimas Beck, personil Bukan Bintang Biasa, dalam lagu Dansa.

Di tengah keberhasilannya di dunia entertaiment, kehidupan rumah tangga Dewi mengalami tantangan yang cukup berat. Dalam hidupnya, Dewi telah dua kali mengalami kegagalan berumah tangga. Dewi yang dipersunting aktor Surya Saputra di tahun 2000, terpaksa bubar setelah empat tahun menjalani pernikahan. Setelah tiga bulan menjalani masa sidang, pasangan itu pun resmi bercerai pada tahun 2004.

Di hari ulang tahun Dewi yang ke 26, tepatnya pada 3 April 2006, Dewi Sandra mengakhiri masa jandanya dengan menikah untuk kedua kalinya dengan Glenn Fredly. Pernikahan pasangan yang sama-sama berprofesi sebagai penyanyi itu sempat diwarnai isu murtadnya Dewi dari agama Islam yang selama ini dianutnya. Namun dengan tegas Dewi membantah kabar burung tersebut seraya menegaskan bahwa dirinya masih seorang muslimah. Pengakuannya itu pun diperkuat dengan kepergiannya ke tanah suci untuk menunaikan ibadah umroh. Namun di tengah terpaan isu demikian, badai kehidupan pribadinya lagi-lagi tidak sanggup dia hadapi. Setelah tiga tahun pernikahannya dengan Glenn Fredly, pasangan ini pun juga harus berakhir dengan perceraian. e-ti | muli, red

Data Singkat
Dewi Sandra, Penyanyi, presenter, aktris / Penghibur yang Nyaris Sempurna | Selebriti | Penyanyi, presenter, aktris

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini