Hamzah Haz, Wapres Era Megawati, Berpulang di Usia 83 Tahun
Hamzah Haz
Wakil Presiden (Wapres) RI ke-9, Hamzah Haz, meninggal dunia pada Rabu, 24 Juli 2024, pukul 09.45 WIB di kediamannya di Matraman, Jakarta Timur. Hamzah Haz dilaporkan wafat setelah terjatuh ketika hendak melaksanakan salat duha. Hamzah Haz dimakamkan di samping makam sang istri, Asmaniah di Cisarua, Kabupaten Bogor.
Putra keempat Hamzah Haz, Agus Haz, di kediaman mereka di Matraman, Jakarta Timur, Rabu (24/7/2024) berkata, “Saya sedang berada di luar saat menerima telepon dari adik saya yang mengabarkan bahwa Bapak sudah jatuh. Saya katakan ‘jangan lakukan apa-apa dulu, tunggu saya datang’. Sepertinya Bapak baru bangun tidur dan hendak salat duha.”
Agus menjelaskan, ayahnya biasanya memegang lemari saat hendak melakukan salat duha. Ia menduga pegangan ayahnya terlalu jauh, sehingga menyebabkan jatuh. “Biasanya Bapak selalu memegang lemari, mungkin kali ini jaraknya terlalu jauh, sehingga beliau jatuh. Jatuhnya seperti orang tidur,” lanjut Agus.
Menurut Agus, ayahnya tidak menunjukkan tanda-tanda sakit sebelum kejadian. “Malam sebelumnya, Bapak sempat bicara dengan saya, dan tidak ada tanda-tanda sakit sama sekali,” tambahnya.
Jenazah Hamzah Haz dimakamkan di samping Masjid Al-Ikhlas, Desa Jogjogan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, pada Rabu sore (24/7/2024). Lokasi pemakaman merupakan Pondok Pesantren Al-Ikhlas Puncak Bogor yang dimiliki oleh almarhum Hamzah Haz. Makamnya berada di bangunan tersendiri yang hanya berisi makam sang istri, Asmaniah. Hamzah Haz kemudian dimakamkan di samping makam istrinya.
Sejumlah tokoh hadir dalam pemakaman ini, termasuk Plt Ketum PPP Mardiono, Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), dan Menko Polhukam Hadi Tjahajanto. Pemakaman mendiang Hamzah Haz dilakukan secara kenegaraan dengan Wakil Menteri Investasi Yuliot Tanjung sebagai inspektur upacara.
Karier Hamzah Haz dimulai sebagai guru pada tahun 1960. Hamzah Haz kemudian menjadi wartawan surat kabar Bebas di Pontianak dan Pimpinan Umum Harian Berita Pawau di Kalimantan Barat.
Di dunia politik, Hamzah Haz menjabat sebagai Wapres mendampingi Presiden RI ke-5 Megawati Soekarnoputri dari tahun 2001 hingga 2004. Sebelumnya, Hamzah Haz pernah menjabat sebagai Menteri Investasi pada era Presiden BJ Habibie, Wakil Ketua DPR RI, Menko Kesra pada era Presiden Abdurrahman Wahid (Gus Dur), serta Ketua Umum PPP. (cid/TokohIndonesia.com)