Partai Amanat Nasional mendeklarasikan pasangan Amien Rais dan Siswono Yudo Husodo sebagai calon presiden dan wapres hari Minggu 9 Mei 2004 di halaman belakang Gedong Joeang 45, Jakarta. Dwitunggal yang disebut sebagai koalisi agamis-nasionalis dan nasionalis-agamis itu bertekad membangun kedamaian dan menuntaskan reformasi.
Dr. Syahril Sabirin, SE, MA, Gubernur Bank Indonesia 1998-2003 / Pejuang Independensi Bank Indonesia | 14 Okt 1943 | Ensiklopedi | S | Member | Laki-laki, Islam, Sumatera Barat, UGM, Dosen, Bank Indonesia
Bank sentral harus independen. Untuk menegakkan hal ini, Syahril Sabirin, Gubernur Bank Indonesia (BI), harus menghadapi tantangan hebat. Ia dipaksa memilih: mundur atau ditahan! Ia tidak rela BI diintervensi, maka ia tak mau mundur. Akibatnya, Syahril dituduh korupsi, diadili dan mendekam dalam tahanan. Sempat divonis tiga tahun penjara, namun akhirnya dalam pengadilan yang lebih tinggi, ia divonis bebas. Pengagum Nelson Mandela ini berjuang menegakkan independensi BI, lembaga yang dipimpinnya.
Gedong Bagoes Oka (Ni Wayan Gedong), Anggota Utusan Golongan MPR (1999-2002) / Pejuang Kemanusiaan dan Perdamaian | 3 Okt 1921 - 14 Nov 2002 | Ensiklopedi | G | Perempuan, Hindu, Bali, DPR, MPR, Dosen
Ibu Gedong Bagoes Oka (81) tokoh pejuang kemanusiaan dan perdamaian dengan gerakan nonkekerasan, meninggal dunia pada hari Kamis (14/11/02) sekitar pukul 04.00 wib di kediaman salah satu putranya, Viraguna Bagoes Oka, di Jalan Brawijaya VIII/2A Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Ia meninggalkan enam orang anak, serta 11 orang cucu. Jenazahnya diterbangkan ke Bali dan disemayamkan di Puri Kawan, Karangasem, sekitar 20 kilometer sebelah timur Ashram Gandhi di Candidasa.
Drs. I Gede Ardika, Menteri Kebudayaan dan Pariwisata (2000-2004) / Pencinta Seni dan Pariwisata | 15 Feb 1945 | Ensiklopedi | I | Laki-laki, Hindu, Bali, ITB, Menteri, Dosen, dirjen, Lemhannas
I Gede Ardika, pencinta seni yang bercita-cita mendalami ilmu seni rupa ini dua kali harus meninggalkan bangku kuliah di Fakultas Seni Rupa ITB karena memenuhi 'panggilan' dunia perhotelan dan pariwisata. Rupanya, itu sebuah misteri tuntunan tangan Tuhan untuk mempersiapkannya mengemban tugas menjadi Menteri Negara Kebudayaan dan Pariwisata.
Jacob Elfinus Sahetapy, Prof, Dr, SH, MA., Guru Besar Emeritus dan Ketua KHN-RI / Penjaga Nurani Hukum dan Politik | 6 Jun 1933 | Ensiklopedi | S | Member | Laki-laki, Kristen Protestan, Maluku, Guru Besar, DPR, Dosen, Unair
Guru Besar Emeritus Unair ini pantas digelari seorang penjaga nurani hukum dan politik. Ketua Komisi Hukum Nasional RI bernama lengkap Jacob Elfinus Sahetapy, ini sangat prihatin pada komitmen dan integritas para penegak hukum. Dalam dunia politik, anggota DPR dari PDIP ini pun mengatakan politik tanpa moral dan fatsoen atau etika akan menjerumuskan bangsa ini.
Artidjo Alkostar, Mantan Hakim Agung / Dosen Jadi Hakim Agung | 22 Mei 1949 | Ensiklopedi | A | Laki-laki, Islam, Jawa Timur, Dosen, UI, hakim, LBH, Undip
Sebelum menjadi hakim agung, pria kelahiran Situbondo Jawa Timur pada 22 Mei 1948 ini aktif sebagai dosen tetap Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta dan advokat. Sebagai advokat, ia menangani beberapa kasus penting, di antaranya Anggota Tim Pembela Insiden Santa Cruz di Dili (Timor Timur 1992), dan Ketua Tim Pembela gugatan terhadap Kapolri dalam kasus Pelarungan "Darah Udin" (wartawan Bernas Fuad M Syafruddin).
Prof. Dr. Saparinah Sadli, Ketua Komnas Perempuan, 1998 / Pejuang Tanpa Pengkotakan Politik | 24 Agts 1927 | Ensiklopedi | S | Perempuan, Islam, Jawa Tengah, Dosen, UI, psikologi, Komnas HAM