Rano Karno Dampingi Ratu Atut
[TOPIK PILIHAN] – Kandidat Pilgub Banten – Cilegon TI (5/7/2011) | Rapat Kerja Daerah Khusus (Rakerdasus) DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Banten yang digelar di Hotel Grand Mangkuputra, Kota Cilegon (5/7/2011), meneguhkan keputusan DPP PDIP yang merekomendasikan Rano Karno sebagai Calon Wakil Gubernur Banten, mendampingi Ratu Atut Chosiyah pada Pilgub Banten, 22 Oktober 2011.
Rekomendasi DPP PDIP tersebut disampaikan Ketua Bidang Kehormatan DPP PDIP Sidharto Danusubroto. “Saya menyampaikan pesan dan rekomendasi Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri bahwa Ratu Atut Chosiyah sebagai calon Gubernur Banten dan Rano Karno sebagai wakil gubernur,” kata Sidharto dalam sambutannya pada Rekedasus tersebut.
Rano Karno pun menyatakan siap maju menjadi calon Wakil Gubernur Banten mendampingi Ratu Atut Chosiyah sebagai Calon Gubernur. Rano Karno yang saat ini masih menjabat sebagai Wakil Bupati Tangerang mengaku sudah salat istikharah dan akhirnya memutuskan siap maju menjadi calon Wakil Gubernur Banten. Rano Karno juga mengaku telah mendapatkan restu dari Bupati Tangerang Ismet Iskandar.Pernyataan itu dibenarkan Sekretaris Jenderal DPP PDIP Tjahjo Kumolo. Dia menyatakan keputusan merekomendasi Atut-Rano Karno ini dibuat berdasarkan aspirasi dari tingkat bawah, walaupun amanat Konferda menghendaki Jayeng Rana. Namun dalam penjaringan, Jayeng mengundurkan diri atas dasar aspirasi dari bawah tersebut. Keputusan DPP PDIP itu, didukung para anggota PDIP dari DPD, DPC dan PAC PDIP kabupaten/kota se-Banten dalam Rakerdasus tersebut. Mereka menyatakan siap menggerakkan roda partai untuk memenangkan duet Ratu Atut Chosiyah dan Rano Karno pada Pilgub Banten.
Rano Karno pun menyatakan siap maju menjadi calon Wakil Gubernur Banten mendampingi Ratu Atut Chosiyah sebagai Calon Gubernur. Rano Karno yang saat ini masih menjabat sebagai Wakil Bupati Tangerang mengaku sudah salat istikharah dan akhirnya memutuskan siap maju menjadi calon Wakil Gubernur Banten. Rano Karno juga mengaku telah mendapatkan restu dari Bupati Tangerang Ismet Iskandar.
Sementara itu, Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah yang hadir dalam acara itu menyatakan rekomendasi dari PDIP akan dibahas bersama partai koalisi pendukungnya, yaitu Partai Golkar, Hanura, PAN, PBB,Gerindra,PKB,dan partai nonparlemen. Dia sendiri mengaku belum memutuskan siapa Calon Wakil Gubernur yang akan mendampinginya. Menurut Atut, penetapan Calon Wakil Gubernur itu akan dilakukan setelah melihat hasil survei. “Jika hasil survei Rano Karno memiliki elektabilitas melebihi calon lain, maka dia yang akan kita pilih,” ujar Atut.
Menurut Atut, saat ini partai koalisi pendukungnya telah melakukan survei terdapat 12 nama calon wakil gubernur yang akan mendampinginya. Atut sendiri mengakui hasil survei menyatakan Rano Karno memiliki popularitas yang sangat tinggi. Selain itu, menurut Atut, Rano Karno juga memiliki pengalaman dalam mengelola pemerintahan. Namun, kata Atut, pihaknya belum memutuskan siapa calon wakil gubernur yang akan dipilih, sebab untuk memilih itu harus berdasarkan hasil survei yang dilakukan tim independen. Berita TokohIndonesia.com | rbh
© ENSIKONESIA – ENSIKLOPEDI TOKOH INDONESIA